:floppy_disk: SIMRS Khanza

:floppy_disk: SIMRS Khanza

- 3 mins

SIMRS Khanza adalah Software Menejemen Rumah Sakit, Klinik, Puskesmas yang gratis dan boleh digunakan siapa saja tanpa dikenai biaya apapun. Dilarang keras memperjualbelikan atau mengambil keuntungan dari Software ini dalam bentuk apapun tanpa seijin pembuat software (Khanza.Soft Media).

Berikut adalah rilis SIMRS Khanza tiap akhir bulan yang disebut sebagai Final Release. Sebelum rilis stabil akhir bulan, biasanya ada perbaikan-perbaikan minor yang akan disebut Pre-release. Dalam rilis bulanan ini, sudah lengkap paket binary untuk klien dan paket bundle untuk server beserta databasenya. Untuk cara instalasi dan konfigurasi silahkan merujuk ke situs resmi Yaski. Jika menginginkan konfigurasi server Linux yang tangguh beserta pakte SIMRS Khanza untuk Klien, silahkan merujuk ke SLEMP SIMRS Khanza Centos 6

Licensi yang dianut di software ini adalah Aladdin Free Public License.
Informasi dan panduan bisa dicek di halaman Wiki SIMRS Khanza.

Last releases

Release Size Count Date Days


RSHD Barabai Version

Use at Your Own Risk

Baca Dokumentasi!




SIMKES Khanza



Plugins



Instalasi, Konfigurasi dan Fitur

Install cara cepat

  1. Download Java 12 dan Install (Windows, Linux, MacOS)
  2. Download Webserver dan Install (Windows, Linux, MacOS)
  3. Download aplikasi SIMKES Khanza
  4. Import databse sik_kosong.sql (atau sik.sql dengan dummy data)
  5. Jalankan file Aplikasi (Aplikasi.bat untuk Windows dan Aplikasi.sh untuk Linux dan MacOS)
  6. Tunggu sesaat, lalu klik login. Gunakan user: spv dan pass: server

Konfigurasi

Fitur-Fitur

  1. Telah dipakai oleh ratusan rumah sakit dan klinik di seluruh Indonesia
  2. Sudah banyak rumah sakit yang lulus akreditasi, memakai SIMRS Khanza
  3. Fitur-fitur lengkap, mencakup semua proses bisnis rumah sakit / klinik
  4. Gratis dan open source, bahkan tim IT rumah sakit bisa mengembangkan sendiri jika ada fitur yang dirasa kurang sesuai
  5. Aplikasi dibuat menggunakan teknologi hybrid Java, PHP, CSS dan HTML
  6. Berbasiskan open source dengan tanpa biaya lisensi database dan tanpa batasan system operasi
  7. Sudah bisa Bridging dengan sistem lain (BPJS, INACBGs, Inhealth, Dukcapil, SITT, Sisrute Dll)
  8. Branchwise Enabled, mendukung multi site / multicabang dan lokasi
  9. Tampilan program yang simpel dan mudah di gunakan
  10. ICD Support, tersedia ICD 9 dan 10
  11. Exportable, semua laporan dapat di ekspor ke Microsoft Excell
  12. Memungkinkan penggunaan secara Multi User dan Multi Tasking, tanpa menimbulkan interupsi data
  13. Aman, menggunakan metodologi role user untuk pemberian hak akses pada setiap user/pemakai
  14. Dukungan oleh owner (Bapak Windiarto Nugroho S.Kom) dalam implementasi di berbagai tipe rumah sakit seluruh Indonesia
  15. Dukungan 24 jam oleh komunitas pengguna SIMRS Khanza seluruh Indonesia

Pengembangan

Untuk lingkungan pengembangan, silahkan ikuti langkah-langkah berikut.

  1. Install Java 12. Jika bingun, silahkan mengacu ke file di folder Google Drive Mas Win. https://drive.google.com/drive/folders/0ByL–Jg6bdF7RG1NSlVTT2ZPODg
  2. Install Netbeans 11. Silahkan mengacu ke situs netbeans (incubating-netbeans-11.0-bin.zip) https://netbeans.org
  3. Download atau clone https://github.com/basoro/SIMKES-Khanza/
  4. Sesuaikan absolute path library-library pada file nbproject/project.properties dengan keadaan pada komputer anda (find and replace).
  5. Buka Netbeans anda.
  6. Open project SIMRS Khanza pada point 3.
  7. Silahkan clean, build atau clean build.

Note: Hasil build ada di folder dist. Support semua OS. Tidak perlu nambah library lagi.


Tentang SIMKES Khanza

Hak Cipta

Hak cipta SIMRS Khanza (SIMKES Khanza) oleh Windiarto.

License

SIMKES Khanza didistribusikan dengan lisensi Aladdin Free Public License

Basoro

Basoro

Dokter Gigi di RSUD H. Damanhuri - Barabai. Bapak untuk 3 orang anak.

Comments

Want to leave a comment? Visit this post's issue page on GitHub (you'll need a GitHub account).

rss facebook twitter github gitlab youtube mail spotify lastfm instagram linkedin google google-plus pinterest medium vimeo stackoverflow reddit quora quora